Pencak Silat (Perisai Diri)

Pencak Silat (Perisai Diri)

Dipublikasikan pada 22 Nov 2022

EKSTRAKURIKULER KELATNAS PERISAI DIRI

UNIT SMK YP 17 PARE

Kegiatan ekstrakurikuler merupakan wadah pendidikan untuk menampung bakat atau mengembangkan bakat siswa baik akademik maupun di bidang olahraga.

Bela diri merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang selalu eksis hampir di setiap sekolah. Mulai dari sekolah swasta hingga sekolah negeri. Hal ini terbukti dengan semakin banyaknya diselenggarakannya pertandingan pencak silat. Di indonesia sendiri, kesenian bela diri terbagi menjadi beberapa jenis.

Ekstrakurikuler pencak silat yang merupakan olahraga asli Indonesia banyak nilai-nilai moral yang berbudi luhur, seperti nilai welas asih , persamaan dan kebersamaan, sportifitas, kedisiplinan, tanggung jawab, dan perjuangan serta nilai-nilai budaya.

Belajar bela diri ternyata tidak hanya melatih fisik menjadi lebih kuat dan siap dalam menghadapi musuh sewaktu-waktu dibutuhkan. Namun, bela diri juga dapat menjadi wadah membangun karakter seseorang. Terutama karakter berbudi pekerti luhur, karakter untuk disiplin waktu, karakter untuk bertanggung jawab, dan berfikir bertindak cepat setiap dihadapkan pada persoalan.

Karena alasan inilah, sekolah SMK YP 17 Pare mengikusertakan ekstrakurikuler pencak silat menjadi salah satu ekstrakurikuler pilihan yang selalu diminati para siswa. Seni bela diri yang di jadikan ekstrakurikuler sekolah adalah pencak silat Kelatnas Perisai Diri (Keluarga Silat Nasional Perisai Diri) atau yang dikenal dengan silat perisai diri. Dengan motto “Pandai Silat Tanpa Cidera” ekstrakurikuler Silat Perisai Diri telah berdiri di SMK YP 17 Pare sejak tahun 1987.

Tujuan Berlatih Silat Perisai Diri

“Tujuan berlatih silat adalah untuk memelihara kesehatan, ketenangan, dan kepercayaan kepada diri sendiri.

Dilarang untuk berkelahi, sombong, mencari musuh, dan berbuat apapun yang akan menagkibatkan tidak baik untuk pribadi maupun pihak lain.

Pokoknya semua itu untuk keselamatan dan kebaikan budi.

Itulah Perisai Diri yang ampuh.”

R.M.S. Dirdjoatmojo, pencipta dan pendiri​ Keluarga Silat Nasional Indonesia Perisai Diri (1919 - 1983)

Manfaat Berlatih Silat Perisai Diri

1. Olahraga Prestasi

2. Beladiri

3. Kepersayaan Diri

4. Olahraga Kesehatan

5. Berlatih Berorganisasi

Gallery Pencak Silat (Perisai Diri)

Data Gallery Kosong

Copyright © 2021 - SMK YP 17 Pare